Persyaratan menjadi polwan untuk wanita atau perempuan terbagi menjadi beberapa kriteria yang harus anda penuhi.Dalam artikel saya kali ini,saya akan memberikan daftar persaratan lengkap untuk anda yang ingin menjadi seorang posisi wanita.
Syarat Menjadi Polwan Terbaru
Jika anda ingin bergabung menjadi anggota POILISI-POLRI sebagai polisi wanita atau polwan,ada beberapa kriteria yang harus anda penuhi sebelum melamar pekerjaan kesana.Syaratnya sedikit lebih rumit dan berbeda dengan persaratan ketika anda melamar kerja di sebuah perusahaan yaa.
Dewasa ini,mungkin anda sering sekali melihat beberapa anggota polisi wanita yang mengenakan krudung atau lebih familiar disebut hijab bukan? Sekarang memang ketentuan untuk itu sudah ada,berikut saya akan berikan paeryaratan lengkapnya untuk anda.
Ada 2 kriteria atau syarat yang digunakan untuk menyaring kandidat calon polisi wanita republik indonesia,antara lain :
Persyaratan Umum
Persyaratan umum yang wajib anda miliki jika ingin jadi seorang polisi wanita adalah :
- WNI ( Warga negara indonesia ) yang sah secara hukum
- Memiliki iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
- Menjunjung tinggi nilai pancasila dan setia terhadap kedaulatan negara republik indonesia
- Usia minimal adalah 18 tahun ( umur minimal pencari kerja di indonesia menurut UUD )
- Sehat secara jasmani dan rohani ( yang dibuktikan dengan surat dari dokter atau dinas terkait )
- Berkelakukan baik dan tidak pernah terlibat masalah ppidana hukum ( dibuktikan dengan SKCK )
- Lulus pendidikan khusus
- Memiliki attitude yang baik
Persyaratan Khusus
Persyaratan khusus ini terbilang lebih detail dan rinci,berikut syaratnya :
- Bukan merupakan mantan anggota TNI/POLRI dan BELUM PERNAH mengikuti pendidikan TNI/POLRI
- Memiliki ijazah yang SAH menurut perundangan,dengan ketentuan sebagai berikut :
Yang belum menerima ijazah karena belum lulus,bisa melampirkan rangkuman nilai raport dan nilai ujian sekolah dengan melampirkan ijazah sementara yang dilegalisir.
Yang sudah memiliki ijazah,lampirkan ijazahnya ditambah dengan rangkuman nilai raport dan nilai ujian sekolah.
- Untuk lulusan D3 : melampirkan ijazah atau surat kelulusan dengan nilai IPK minimal 2,75 dengan akreditasi minimal " B "
- Untuk metentuan usia adalah sebagai berikut :
- Untuk lulusan D3 : Minimal 17 tahun lebih 6 bulan dan maksimal 24 tahun pas ( tanpa lebih )
- Jika anda masih bersekolah tepatnya kelas 3 SMA/kelas 12,silahkan lampirkan nilai rata-rata rapot,ijasahnya bisa anda lampirkan setelah resmi lulus nanti
- Jika ijazah milik anda adalah lulusan dari luar negri,ijazah tersebut harus diSAHKAN oleh dinas terkait,untuk ini adalah : KEMENBUDDISDAKMEN
- Ketentuan tinggi badan adalah sebagai berikut :
- Belum pernah melangsungkan pernikahan atau mengandung/kehamilan
- Bersedia untuk tidak melangsungkan pernikahan selama masa pendidikan ditambah masa 2 tahun setelah resmi lulus dengan membuktikanya secara SAH dari kepala desa setempat
- Tidak memiliki bekas atau masih terlihat menggukanan tindik dan bertato ( terkecuali untuk keperluan adat atau agama )
- Bebas dari penyalah gunaan obat terlarang ( narkoba ) dengan bukti SAH dari rumah sakit atau BNN
- Bertempat tinggal minimal 2 tahun di daerah atau polda setempat,dibuktikan dengan KTP ( kecuali bintara kompetensi khusus,ketentuan domisili ini tidak diberlakukan )
- Pendiskualifikasian untuk peserta yang menggunakan cara pintas dengan menghubungi orang dalam
- Menyerahkan kartu BPJS ( Jika dinyatakan lulus )
- Boleh mengikuti seleksi ( tapi harus mencantumkan surat resmi rekomendasi dari atasan anda )
- Jika anda dinyatakan lulus nantinya ( anda harus bersedia " keluar " dari pekerjaan lama anda )
- Proses pendaftaranya dilakukan di polres sesuai dengan KTP anda
- Melampirkan surat pernyataan yang ditandatangani oleh : peserta dan orang tua/wali ( dengan isi,bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI )
Diatas adalah 2 persyaratan yang wajib anda penuhi.TETAPI,itu semua masih belum selesai yaa,masih ada beberapa kriteria tambahan yang wajib anda ikuti.Apa itu?
Wajib ikut dalam " pemeriksaan kondisi badan " dan dinyatakan " LULUS "
Adapun kriteria pemeriksaan badan terbagi menjadi 2 bagian,yaitu :
- Sistem gugur,dan
- Sistem rangking
Sistem gugur artinya : begitu nilai anda dibawah nilai minimal,anda akan langsung dinyatakan GAGAL.
Sistem rangking artinya : kelulusan berdasarkan " NILAI TOTAL " dari keseluruhan proses yang kemudian dirangking.Rangking yang memenuhi kriteria ( rangking sekian sampai sekian ) akan lulus,dan rangking yang tidak memenuhi kriteria ( rangking sekian sampai sekian ) akan dinyatakan GAGAL.
" Sistem rangking MUTLAK menjadi kebijakan pemerintah,jadi untuk rangking berapa yang lulus dan tidak,ikuti pengumuman saja ".
- Pemeriksaan " sistem gugur " itu apa saja?
- Administrasi di awal anda mendaftarkan diri
- Uji psikologis tahap 1
- Uji kesehatan tahap 1
- Uji kesamaptaan jasmaniah ( biasanya berupa uji fisik )
- Uji antropometri
- Uji kesehatan tahap 2
- Uji psikologis tahap 2
- Uji PMK
- Administrasi akhir
- Pemeriksaan " sistem rangking " itu apa saja?
- Uji akademis dengan pembahasan materi : Ilmu Pengetahuan Umum,Bhs Indonesia dan Inggris.
- Uji sidang terbuka kelulusan sementara dan akhir
Bagaimana? Lumayan rumit yaa? Tapi semua itu sepadan dengan masa depan dan tugas yang akan anda emban nantinya jika memang anda dinyatakan lolos dan bisa bertugas secara resmi sebagai anggota POLRI.
" Semua persyaratan diatas bisa dikategorikan untuk anda yang NON HIJAB atau tidak memakai kerudung "
Lalu,jika anda menggunakan kerudung bagimana?
Syarat Menjadi Polwan Berhijab
Untuk anda yang menggunakan hijab,secara garis besar,ketentuanya SAMA saja dengan yang NON HIJAB.Letak perbedaanya hanya di seragam yang harus anda gunakan saja.Berikut ketentuan pakaian untuk polwan yang berhijab :
- Jilbab polos tanpa menggunakan emblem apapun
- Berwarna coklan tua ( untuk dinas ) dan warna loreng bimob
- Warna abu-abu ( untuk PD gabungan musik )
- Warna hitam yang polos ( untuk selain dari poin 1 dan 2 )
- Warna sesuai celana olahraga ( untuk olahraga )
- Sepatu dan kaos kakinya harus warna hitam
- Sepatu dinas yang warnanya putih,kaos kainya juga putih
- Celana HARUS panjang ( tidak menggunakan model rok )
Hanya seperti itu saja ketentuanya.Jadi perbedaanya bukan di peryaratan sebenarnya,melainkan di seragam yang harus anda kenakan.Anda tidak boleh menggunakan model kerudung kekinian saat bertugas ( harus sesuai ketentuan ).
Syarat Berat Badan Jadi Polwan
Untuk masalah berat badan bagaimana? Untuk penilaian berat badanya,dinilai berdasarkan berat badan PROPORSIONAL dengan menghitungnya berdasarkan tinggi badan anda.Jadi,beda tinggi badan,akan beda juga berat badan yang sesuai ( tidak disamaratakan ).
Untuk perhitunganya,kurang lebih seperti ini :
Yang saya garis merah adalah nilai yang paling bagus dan proporsional ( karena digitung berdasarkan tinggi badan juga ).Jika anda rasa tinggi badan dan berat kurang pas atau tidak sesuai dengan kriteria,anda bisa melakukan program kesehatan untuk menyesuaikan diri anda.
Syarat Gigi dan Mata Masuk Polwan
Untuk persyaratan fisik lainya adalah gigi dan kondisi mata anda.Untuk penilainya kurang lebih seperti ini :
- Gigi
- Lengkap berjumlah 28 ( jika kurang,usahakan jangan melebihi 4 buah )
- Gigi geraham yang lepas maksimal 4 buah
- Deret depan utuh ( tidak rusak,ompong ),posisi yang sedikit maju tidak boleh lebih dari 4 milimeter
- Jika deret depan ada yang hilang ( harus diganti dengan yang gigi palsu berbahan keras dan baik )
- Jika memang terpaksa deret depan ada yang hilang dan tidak bisa diperbaiki,maksimal jumlahnya 2
- Nilai stakes 4 untuk 3 gigi ompong dengan posisi berurutan
- Nilai stakes 3 jika ada sisa akar gigi maksimal 1
- Nilai stakes 4 jika akar gigi lebih dari 1
- Nilai stakes 2 untuk gigi atas dengan bawah yang " berhimpit " atau presisi dalam kondisi biasa
- Nilai Stakes 2 untuk karang gigi dengan nilai 1 regio
- Nilai Stakes 3 untuk karang gigi dengan nilai 2 regio
- Nilai Stakes 4 untuk karang gigi dengan nilai 3 regio
- Nilai stakes 4 untuk gigi yang bertempuk dengan jumlah lebih dari 4 buah
- Jika anda memiliki sebuah kelainan pada mulut,segera lakukan pengobatan berupa operasi atau lainya
- Warna gigi berubah akibat antibiotik,akan mendapatkan nilai rekomendasi antara ( YA/TIDAK )
- Sariawan dengan jumlah lebih dari 2 akan mengurangi nilai
- Bau mulut dan posisi didinya renggang akan mengurangi nilai
- Mata
- Mata minus ( maksimal 1 ) atau mengikuti kriteria yang tertera
- DILARANG/TIDAK BOLEH buta warna
- Tidak boleh " plus "
- Jika ada kelainan mata ( diusahakan untuk melakukan pengobatan seperti operasi atau semacamnya )
Dari sekian banyak kriteria yang harus anda penuhi,mungkin bagian penilaian fisik adalah yang paling berat dan paling banyak kriterianya.Tetapi anda tidak perlu berkecil hati,karena jika anda membaca artikel ini sebelum mengikuti seleksi,anda masih bisa memperbaiki diri anda sesuai dengan kriteria diatas.
Semoga artikel tentang syarat menjadi seorang polwan baik berhijab ataupun non hijab ini bisa membantu anda semua.Terimakasih telah membaca,see uu.
Posting Komentar