fZ0wnZo24KnAqSacFaUvGbpSgxuSq9CFoTlwnowj

Rincian Biaya Kerja ke Korea Selatan ( Via BNP2TKI,LPK dan Mandiri )

Biaya kerja ke korea selatan itu di bagi menurut jalur apa yang anda gunakan seperti via BNP2TKI kemudian lewat LPK ataupun mandiri.Beda jalur,maka jumlah uang yang harus dikelurakan atau dibayar akan berbeda juga.

Rincian biaya kerja ke korea selatan sangat penting untuk anda pelajari supaya ketika anda mendaftar nanti,paling tidak anda sudah mendapatkan sedikit " bocoran " untuk mempersiapkan diri nanti.Bukan hanya berapa jumlah uang yang harus anda tanyakan dan fahami,tapi kapan dan bagaimana cara pembayaranya juga harus anda fahami dengan baik.


Biaya untuk Kerja di Korea Selatan




besar biaya atau uang untuk membayar jika bekerja ke korea selatan




Bagi anda yang mungkin berniat untuk bekerja di negri ginseng ini,ada baiknya anda mengetahui beberapa hal dasar yang sangat penting berkaitan dengan proses dari awal sampai terbang,antara lain :

  • Caranya bagaimana
  • Biayanya berapa
  • Proses atau alurnya bagaimana
  • Pekerjaanya nanti seperti apa

Beberapa point diatas sudah saya tuliskan pada artiel saya yang lainya,sementara dalam artikel kali ini,saya akan me,fokuskan perihak jumlah uang yang harus dibayarkan jika seseorang ingin bekerja di korsel.

Dalam judul artikel,saya menyebutkan bahwa jumlah uang yang harus anda keluarkan tergantung dari jalur apa yang anda gunakan bukan? Saya akan menjelaskanya terlebih dahulu.


Jalur untuk bekerja ke korsel bisa ditempuh dengan 3 prosedur

Tahukah anda,untuk bisa bekerja di negara yang terkenal dengan K-POP nya ini,anda bisa menggunakan 3 metode,dimana KETIGA METODE MEMPUNYAI BESAR PEMBIAYAAN YANG BERBEDA.

Saya akan perinci penjelsanya :

  • Menggunakan bantuan LPK
Yang pertama bisa anda pilih adalah LPK atau lembaga pelatihan khusus,dalam hal ini menitik beratkan pada pelatihan bahasa korea dan kebudayaanya.

  • Langsung mendaftar ke BNP2TKI ( disebut juga dengan jalur mandiri )
Ini adalah prosedur dimana anda langsung mendaftarkan diri anda tanpa harus melalui perantara LPK.

  • Tidak resmi/ilegal
Prosedur yang sangat tidak diperbolehkan bahkan jika tertangkap,sangsinya tidak hanya dideportasi,mungkin bisa sangsi hukuman fisik.

Dari ketiga metode atau jalur diatas,memiliki biaya yang berbeda-beda.Mungkin jika ilegal,uang yang keluar akan lebih kecil dibandingkan dengan metode lainya.Hal tersebut sebanding dengan resiko besar yang harus diterima oleh mereka yang " nekad " memilih jalan ini.

Langsung saja saya jelaskan.


Besar Biaya untuk Bekerja ke Korea Selatan


Sebelumnya,saya harapkan anda sudah mengerti bahwa ini adalah program resmi dari pemerintah yang bekerjasama dengan negara korsel via BNP2TKI dengan nama " program G to G " ya.Jadi ini bukan seperti orang melamar jadi PRT ke arab saudi atau sejenisnya.

Jika anda sudah mengerti,akan saya mulai penjelsanya.Yang pertama adalah :


1. Menggunakan perantara LPK


LPK adalah sebuah lembaga latihan bahasa,kenapa saya katakan " perantara ",karena lembaga ini akan membantu anda atau " menjembatani " anda dan memberikan arahan serta panduan dalam mengikuti serangkaian seleksi yang sangat rumit dan ribet.

Jika anda memang belum mengerti bagaimana alurnya,saya sarnkan untuk menggunakan LPK sebagai perantara,jangan sampai anda bingung sendiri nantinya.

BACA :



Tetapi,jika anda menggunakan jalur ini,ada sedikit kekurangan,dimana uang yang harus anda keluarkan akan lebih banyak,bahkan menurut saya pribadi,jalur inimerupakan jalur yang membutuhkan biaya PALING besar,kenapa?

Karena didalam sebuah LPK,sudah pasti anda tidak mungkin hanya datang,kemudian diberi arahan,daftar lalu berangkat,TIDAK SEPERTI ITU.Melainkan ada sejumlah tahapan yang harus anda lalui,dimana SETIAP TAHAPAN MEMILIKI TARIF yang harus anda bayar.

Berikut ini tahapan dan tarif jika anda mendaftar korsel menggunakan LPK :

  • Pendaftaran = 1.000.000 sampai 1.500.000 ( beda LPK beda tarifnya )
  • Biaya pelatihan = 2.500.000 sampai 3.000.000
  • Biaya buku dan lain-lain = 500.000 sampai 1.000.000
Disini saja sudah terlihat angka sekitar 7 jutaan lebih,padahal baru sampai LPK saja,belum tarif lainya.Untuk selanjutnya adalah :

  • Bayar ujian eps topik/CBT = 350.000
  • Pembuatan pasport = 550.000
  • MCU atau tes kesehatan = 350.000 sampai 500.000
  • Buat SKCK = 35.000
  • Bikin kartu kuning = 10.000
  • Pembuatan VISA = 550.000
  • Bayar tiket pesawat anda = 4.500.000
  • Bayar prelim/training = 1.350.000
  • Uang saku anda = terserah anda,yang penting cukup untuk hidup sampai terima gaji nanti

Sekitar angka 10 juta rupiah,ditambah 7 juta untuk bayar LPK,bayangkan saja.Uang sebesar 17 juta harus anda siapkan untuk bisa berangkat ke korsel untuk bekerja.

Tapi mau bagaimana lagi,seleksi korsel itu UTAMANYA ADALAH BAHASA,jadi mau tidak mau anda HARUS dan WAJIB sudah bisa bahasa sana,kalau belum,saran saya jangan daftar,belajar dulu supaya tidak sia-sia uangnya.

" Ini adalah hitungan " lega " jadi saya buat sedikit lebih supaya tidak terlalu press dan data ini sewaktu-waktu bisa berubah yaa,ingat baik-baik "



2. Mandiri atau langsung daftar BNP2TKI


Langkah ini KHUSUS untuk anda yang memang sudah mengerti bagaimana tatacarnya dan alurnya serta SUDAH MAHIR BAHASA KOREAnya.Kalau masih baru dan belum mengerti apa-apa,saran saya masuk dulu ke LPK.

Untuk uang yang harus dibayarkan berapa?

Hampir sama dengan point nomor 1 diatas,anda tinggal MENGHAPUS TARIF LPK saja,jadi anda hanya bayar untuk :
  • Ujian
  • Visa 
  • Pasport
  • Prelim
  • Dll
Intinya adalah anda TIDAK mengelurkan uang untuk LPK jika menggunakan jalur mandiri atau daftar langsung.

Kalau berdasarkan hitung-hitungan point nomor 1 tadi,jika anda menggunakan jalur mandiri,anda harus menyiapkan uang antara 10 juta kurang lebihnya.


3. Ilegal


Uang yang harus anda keluarkan untuk jalur ini adalah : TERGANTUNG NASIB,kenapa? Karena tidak ada lembaga resmi yang bertanggung jawab atas jalur ini.Kalau mujur ya dapat yang murah,kalau tidak ya dapat yang mahal.

Sebenarnya saya malas mengulas tentang point ini,karena dalam fikiran saya,NYAWA dan KESELAMATAN anda lebih penting.Jika anda sendiri menganggap itu tidak penting,silahkan pilih jalur ini.


Bayar uangnya kemana?

Peserta yang mengikuti program G to G kore selatan,SEMUA pembayaran ditransferkan ke rekening resmi BNP2TKI dan jika anda mengikuti jalur lain,maka itu urusan anda dengan pemiliki jasa atau lembaga.

Tetapi,untuk pembayaran ujian,visa,pasport dan sebagainya,anda akan diberikan nomor rekening resmi milik BNP2,ingat yaa,jangan sampai tertipu.


Apakah ada sistem " potong gaji "

Apakah yang anda maksudkan membayarnya nanti sekalian dipotong gaji saat dikorsel?

Untuk sistim seperti itu ADA,tapi hanya jika anda menggunakan jalur LPK saja.Jika anda menggunakan jalur mandiri atau langsung daftar bnp2tki,setau saya belum ada,semoga berubah kebijakanya.

Inilah kekurangan dan kelebihan menggunakan metode LPK dan BNP2TKI.Jika menggunakan BNP memang lebih murah,tapi tidak ada kompensasi.Tapi akali via LPK,anda bisa dapat keringanan,tentunya tergantung LPKnya yaa,karena tidak semua LPK sebaik itu.


BACA JUGA :





Demikian pembahasan tentang rincian berapa biaya atau uang yang harus dibayarkan jika ingin kerja ke korea selatan,lengkap dan terbaru.Semoga bisa membantu anda.Terimakasih telah membaca,see uu.

8 komentar

Silahkan berkomentar dan jika ingin mengetahui apakah sudah dibalas,sering seringlah membuka artikel ini secara berkala.
  1. Apakah jika ingin mengikuti kegiatan di LPK harus pakai uang sendiri tidak bisa di tanggung dulu oleh pihak LPK nya?

    BalasHapus
  2. Ini berkaitan dengan biaya operasional LPKnya seperti biaya buku,listrik dan sebagainya.Sebenarnya bisa saja,itu tergantung pihak LPKnya,hanya saja sangat jarang ada yang seperti itu.

    Kecuali biaya anda berangkat,itu kebanyakan bisa dan mau naggung.

    BalasHapus
  3. Jadi untuk penjelasan diatas semuanya harus mengikuti ujian eps topik buat bisa ke korea ? Gak ada yang bisa langsung bayar untuk kekorea

    BalasHapus
  4. secara legal/resmi IYA. Beda kalau pakai jalur tidak resmi ( saya tidak tau ).

    BalasHapus
  5. Anonim09 Mei

    Apakah saat kita mau mengikuti kursus di LPK harus bayar uang DP dulu, apa harus lunas dulu atau kita bayar nanti setelah mau diberangkatkan?

    BalasHapus
  6. pem bayaran itu beda lpk beda kebijakan. yang biasanya itu bayar untuk biaya belajar/buku nya saja. nanti kalau sudah fix mau berangkat baru bayar yang jumlahnya banyak.

    BalasHapus
  7. JERBASUKI MOWO BEO

    KALAU PAHAM MGGAK ADA SALING TIDAK MENGHARGAI

    BalasHapus
  8. Apa yang anda artikan dari tulisan saya? ilmu tanpa guru bisa membuat orang jadi gila

    BalasHapus
Latihan Soal Psikotes Online
Latihan Soal Psikotes Online
Artikel Terbaru