Saya akan memberikan beberapa contoh surat lamaran kerja online dalam bentuk format PDF yang bisa anda gunakan serta bisa anda download untuk keperluan melamar pekerjaan.
Contoh Surat Lamaran Kerja Online PDF
Jadi, ketika anda ingin melamar pekerjaan, hal pertama yang perlu anda siapkan adalah SCAN berkas lamaran kerja bukan?
Hasil SCAN nanti dibuatkan dalam format PDF.
Kenapa harus menggunakan format PDF?
Mungkin banyak dari anda yang bertanya, kenapa harus menggunakan file berkas lamaran dalam format PDF? Sedangkan format lain seperto DOC,DOCX,dan sejenisnya juga bisa digunakan.
Hal ini dikarenakan, file dengan format PDF lebih umum digunakan dan lebih mudah untuk di seleksi. Hampir semua komputer bisa membuka file jenis ini dan hasil dari SCAN dalam format PDF sedikit lebih baik daripada format lainya.
Memang tidak ada aturan pasti dalam penggunaan format ini dan perusahaan pun TIDAK SELALU meminta berkas lamaran anda dikirimkan dalam format PDF.
Ada juga perusahaan yang meminta pelamar kerja untuk mengirimkan file dalam format lain seperti DOCX. Ini hanya umumnya dan lazimnya digunakan saja.
Contoh Surat Lamaran Kerja Online PDF Simple
OK, langsung saja. Saya akan memberikan beberapa Contoh surat lamaran kerja online pdf simple atau sederhana :
Contoh Lamaran Kerja PDF 1
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama: Panggih Budi
Alamat: Jl..... No....., Kota.....
Telepon: (0123) 124536-7890
Email: panggih.amandabudi@ gemail .com
Kepada:
Nama Perusahaan: ( Nama Perusahaan Yang Anda Tuju )
Alamat Perusahaan: Jl. Ahmad Ampela No. 4335, Kota Kreatif Jawa Barat
Yth. ( Nama Penerimaa ) atau ( Kepala HRD ) atau ( Kepala Personalia )
Saya, Panggih Budi, sangat tertarik untuk bergabung dengan ( Nama Perusahaan Yang Anda Tuju ) sebagai seorang Desainer Grafis. Saya telah menyertakan portofolio saya yang mencakup berbagai proyek desain grafis yang menunjukkan kemampuan saya dalam menciptakan desain yang inovatif dan menarik.
Pengalaman dan keterampilan saya dalam menggunakan perangkat lunak desain seperti Adobe Creative Suite, bersama dengan latar belakang saya dalam seni dan desain, telah mempersiapkan saya untuk menjadi kontributor yang berharga bagi tim Anda. Saya juga sangat antusias untuk belajar dan tumbuh dalam lingkungan yang penuh inspirasi seperti ( Nama Perusahaan Yang Anda Tuju ).
Berikut ini adalah beberapa detail tentang diri saya:
- Pendidikan: S1 Seni Rupa, Universitas Indoneisa
- Pengalaman Kerja: Desainer Grafis di ABC Design Mandala Studio selama 3 tahun
- Portofolio: ( Di isi link portfolio jika anda memiliki nya )
Saya sangat menantikan kesempatan untuk berbicara lebih lanjut tentang bagaimana saya dapat berkontribusi untuk kesuksesan ( Nama Perusahaan Yang Anda Tuju ). Terlampir adalah CV saya untuk referensi lebih lanjut.
Terima kasih atas pertimbangan Anda, dan saya berharap dapat segera mendengar kabar baik dari Anda.
Hormat saya,
( Paraf elektronik jika diperlukan )
Panggih Budi
Contoh Lamaran Kerja PDF 2
Bersama ini saya kirimkan surat lamaran kerja
Nama: Kumala
Alamat: Jl. Perwira No 12356, Kota Maumere, 54321
Telepon: (0123) 112233456-7890
Email: kumala.arya@gemail .com
Kepada
YTH :
Nama Perusahaan: PT. Ahli TeknoMultiInovasi
Alamat Perusahaan: Jl. Pendjaitan No. 073489, Kota Semarang, 67081
Saya, Kumala, adalah seorang pengembang perangkat lunak berpengalaman dan inovatif yang tertarik untuk bergabung dengan PT. Ahli TeknoMultiInovasi untuk memajukan perusahaan dan mengembangkan solusi perangkat lunak yang canggih.
Selama karir saya, saya telah berhasil mengembangkan aplikasi dan sistem yang efisien, seperti (sebutkan beberapa projek yang relevan). Saya memiliki pengetahuan mendalam dalam bahasa pemrograman seperti Java, Python, dan JavaScript, dan saya memiliki pengalaman dalam pengembangan perangkat lunak berbasis cloud.
Berikut ini adalah beberapa detail tentang diri saya:
- Pendidikan: S1 Teknik Informatika
- Pengalaman Kerja: Pengembang Perangkat Lunak di CV. Karya 3D Tech selama 5 tahun
Saya sangat bersemangat tentang peluang untuk berkontribusi pada proyek-proyek inovatif yang sedang dijalankan oleh PT. Ahli TeknoMultiInovasi. Terlampir adalah CV saya untuk informasi lebih lanjut.
Terima kasih atas waktu dan perhatian Anda. Saya sangat menantikan kesempatan untuk berdiskusi lebih lanjut.
Hormat saya,
Kumala Arya
Contoh Lamaran Kerja PDF 3
Biodata Pelamar Kerja
Nama: Ika Dewi
Alamat: Jl. Angsana Raya No. 7089, Kota Mamuju, 76543
Telepon: (0123) 021-7890
Email: ika.dewi@yahoo .com
Kepada:
Nama Perusahaan: Proyek Singgasana
Alamat Perusahaan: Jl. Pusat Menara Proyek Singgasana No. 471, Kota mamuju, 9555
(Tanggal)
Yth. (Nama Penerima),
Saya, Ika Dewi, adalah seorang profesional manajemen proyek dengan rekam jejak yang kuat dalam mengelola proyek-proyek kompleks dengan sukses. Saya tertarik untuk bergabung dengan tim ProyekMaju sebagai Manajer Proyek untuk membantu perusahaan mencapai tujuannya.
Selama karir saya, saya telah memimpin berbagai proyek di berbagai industri, seperti (sebutkan beberapa industri yang relevan), dan telah menghasilkan hasil yang memuaskan. Saya memiliki kemampuan yang kuat dalam perencanaan proyek, pengelolaan sumber daya, dan komunikasi yang efektif.
Berikut ini adalah beberapa detail tentang diri saya:
- Pendidikan: S3 Manajemen Proyek, Universitas Negri Semarang
- Pengalaman Kerja: Manajer Proyek di PT. Megah Perkasa selama 6 tahun
Saya sangat berharap dapat berkontribusi pada kesuksesan Proyek Singgasana dan membantu perusahaan mencapai targetnya. Terlampir adalah CV saya untuk referensi lebih lanjut.
Terima kasih atas waktu dan perhatian Anda. Saya sangat menantikan kesempatan untuk berbicara lebih lanjut.
Hormat saya,
Ika Dewi
Contoh Surat Lamaran Kerja Online PDF Lengkap
Diatas adalah bentuk yang sederhana atau simple. Jika anda ingin menggunakan bentuk yang lengkap, maka berikut Contoh surat lamaran kerja online pdf versi lengkap :
Contoh Lamaran Kerja PDF 4
Kepada Yth:
Bpk/Ibu : Kepala Personalia
( isikan alamat perusahaan )
Dengan Hormat,
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari papan pengumuman pada kantor post cabang semarang
yang memberitahukan bahwa PT Sukses Maju sedang membutuhkan tenaga operator mesin
bubut,dengan ini saya mengajukan laamaran pekerjaan untuk mengisi posisi tersebut.
Saya yang betanda tangan di bawah ini :
Nama : Albert Mangkubumi
Tempat / tgl. Lahir : Semarang,20 Januari 1980
Jenis Kelamin : Laki-laki
Pendidikan Terakhir : SMK Mesin Perkakas
Alamat : Jln Raden Fatah no 16 Semarang Jawa TengaH
No. Telepon : 0821 386 859 46
Sebagai bahan pertimbangan,berikut saya lampirkan :
1. Fotkopi Ijasah
2. Fotokopi SKHUN
3. Fotokopi SKCK
4. Fotokopi KTP
5. Fotokopi Transkrip Nilai
Besar harapan saya untuk bisa diterima dan bekerja pada perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin.Terima
kasih atas perhatianya,dan saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
Tanda tangan anda
( isikan nama anda )
BACA JUGA :
Jika ada yang ingin anda tanyakan, silahkan tanyakan dalam kolom komentar.
Demikian penjelasan tentang Contoh surat lamaran kerja via email PDFonline. Semoga membantu, see uu.
Posting Komentar